KONI ASAHAN - Atlet Asahan Raih Juara Umum Kejuaraan Sepak Takraw Pelajar se-Sumatera Utara 2025
Atlet Asahan Raih Juara Umum Kejuaraan Sepak Takraw Pelajar se-Sumatera Utara 2025
MEDAN - Pengurus Provinsi (Pengprov) Persatuan Sepak Takraw Indonesia (PSTI) Sumut gelar kejuaraan pelajar se-Sumatera Utara tahun 2025. Kegiatan tersebut berlangsung di Gedung Serba Guna, kota Medan, Sumatera Utara.
Dari kejuaraan sepak takraw pelajar se-Sumatera Utara ini, diikuti oleh PSTI Kabupaten/kota, yakni Asahan, Batu Bara, Serdang Bedagai, Labuhanbatu Utara, Padang Sidimpuan, Tebing Tinggi, Simalungum dan Tanjungbalai.
"Alhamdulillah, atlet PSTI Asahan meraih juara umum sekaligus meraih medali emas pada kejuaran sepak takraw pelajar se-Sumatera Utara", ucap Ahlun Nazar Alfaezi
Ahlun Nazar Alfaezi, selaku ketua cabor PSTI Asahan mengucapkan terimakasih kepada unsur pengurus, pelatih dan pecinta sepak takraw di Asahan. "Ini suatu momen yang sangat membanggakan kepada kami, karena di awal tahun 2025 kami berhasil menorehkan prestasi. Kepada Ketua Umum KONI Asahan sekali lagi kami ucapkan terimakasih atas dukungan dan suportnya kepada atlet-atlet PSTI Asahan", ungkapnya
"Kejuaraan ini berlangsung pada tanggal 15-16 Januari 2025. Dimana kejuaraan pelajar se-Sumatera Utara ini juga masuk dalam seleksi Popnas", ujar Ahlun
Ketua Umum KONI Asahan, Harris,ST menyambut baik kabar berita PSTI Asahan meraih juara umum sekaligus meraih medali emas pada kejuaraan sepak takraw pelajar se-Sumatera Utara.
"Mantap, di awal tahun 2025 PSTI Asahan berhasil menorehkan prestasinya. Selamat kepada atlet sepak takraw Asahan, prestasi ini awal yang baik teruslah berlatih dan jangan berbangga hati. Karena meraih prestasi dan menjadi sang juara itu tidak segampang membalikkan telapak tangan", ujar Harris